Selamat memasuki Bulan Kitab Suci Nasional BKSN yang tahun ini bertema ALLAH SUMBER HARAPAN HIDUP BARU, ” bersama kutipan Kitab Amos 5:6 “Carilah TUHAN maka kamu akan hidup”

Pembekalan bagi para pemandu lingkungan telah dilaksanakan pada akhir bulan Agustus’22 tepat nya 31 Agustus 2022, dari tema utama tersebut diatas dibagi juga menjadi 4 sub tema yang akan diberikan pada tiap minggunya di tiap lingkungan yang ada di Paroki Minomartani

Silahkan klik text untuk mendownload materi BKSN

Materi BKSN 2022

Pembekalan untuk para pemandu lingkungan ini sebagai penyelenggara adalah Bidang Pewartaan yang di ketuai oleh Yustina Maryati pelaksana adalah Timyan Kitab Suci yang di koordinasi oleh Franciska Endang Dwi Wilastuty, di pandu oleh MC Bp Heribertus Nugroho, kemudian pada sesi pertemuan I oleh Marcelina Yulia, Pertemuan II oleh Fidelis Istiana, Pertemuan III oleh Yashinta Venty dan Pertemuan IV oleh Heinricha Dewi.

Pembekalan di buka dengan kata pengantar oleh  Yustina Maryati selaku Kabid Pewartaan Paroki Minomartani dilanjutkan “opening” pengantar menuju tema tema dan tujuan BKSN oleh Romo Fransiscus Anggras Prijatno, MSF dilanjutkan tema pertemuan 1-4 oleh para tim pewarta yang tergabung dalam Kerygma Pewartaan Paroki Minomartani.

Session Pertemuan  oleh para pemateri :

  1. Allah Sumber Harapan untuk Menangkis Mentalitas Keagamaan Palsu (Am. 5:4-6) oleh Marcelina Yulia
  2. Allah Sumber Harapan untuk Melawan Ketidakadilan (Am. 5:14-17). oleh Fidelis Istiana
  3. Allah Sumber Harapan karena Kasih Setia-Nya (Hos. 6:1-6). oleh Yashinta Venty
  4. Allah Sumber Harapan karena Kerahiman-Nya (Hos. 11:1-11). oleh Heinricha Dewi

Para pemandu diharapkan dapat menjadi fasilitator yang dapat memotivasi warga lingkungan untuk turut aktif dalam kegiatan BKSN, mendalami kitab suci, mendalami text dalam ayat kitab suci tsb, dialog, mengungkapkan pendapat, sharing dan berkreasi agar pertemuan yang diadakan menjadi menarik seperti yang telah disampaikan / ditampilkan oleh para tim pewarta Minomartani.

Pembekalan ditutup setelah sesi tanya jawab yang melibatkan para pemandu lingkungan, Tim Pewartaan dan Romo Anggras MSF.

liputan Heinricha Dewi
Paroki Minomartani