Proficiat : Penerimaan Sakramen Baptis
Warta sukacita inisiasi sore ini di Gereja St Yusup Pekerja Condongcatur Paroki Minomartani, dua umat kita yaitu Agustinus Suharto dan Cassandra Sondraula Buulolo telah menerima Sakramen Baptis pada Misa sore tanggal 10 Desember 2022, Pembabtisan tersebut dilakukan oleh Romo Anggras MSF dan Romo Naris, SVD, di dampingi oleh para wali baptis dan keluarga.
Adapun Sakramen Baptis adalah sakramen pertama yang dapat kita terima dan merupakan fondasi dan pintu masuk kepada seluruh kehidupan Kristiani
dan sakramen yang memberikan rahmat pengudusan yang membawa kepada kehidupan baru di jiwa kita, yang menjadikan kita anak-anak Allah dan ahli waris Kerajaan Surga (katolisitas.org)
Proficiat Agustinus Suharto dan Cassandra Sondraula Buulolo ♥