February 12, 2025

Cerpen Renungan: Niat dan Tindakan yang Akan Mengubah Hidup Kita

[Parokiminomartani.com] – Sambil membawa HP, Gombloh mendatangi Tinul yang lagi menyapu lantai teras depan rumah. “Nul mandeg sedelok … coba lihat ini?” pinta Gombloh pada Tinul untuk sejenak melihat layar HP yang dibawahnya.

Tinul berhenti nyapu kemudian melihat dengan serius apa yang ditujukkan Gombloh kepadanya. “Maksud opo Mbloh kok kamu tunjukkan gambar itu?” tanya Tinul sedikit kecewa ketika melihat apa yang ditujukkan Gombloh.

Gombloh: “Maksudku itu supaya kamu mendoakan aku bisa mempunyai itu … biar ada sedikit perubahan dalam hidupku gitu lho Nul.”

Tinul: “Weeeeh … itu sudah sering kamu tunjukkan kepadaku dan juga pada si Dul … setiap saat ya aku doakan Mbloh.”

Gombloh: “Wah Siiiip Nul … semoga cepat terwujud ya Nul … biar ada perubahan di rumah ini … ya tho.”

Tinul: “Iya Mbloh … cuma aku sudah tidak berharap lagi … bahkan aku sudah tidak berharap lagi perubahan di rumah ini.”

Gombloh: “Eeeeeee lha piye tho?”

Tinul: “Gini lho Mbloh … bukan karena celaan, pujian bahkan doa orang lain pada diri kita yang akan mengubah kehidupan kita, melainkan dari niat dan tindakan kita yang akan mengubah kehidupan diri kita sendiri karena yang menghidupi dan menjalani hidup kita adalah diri kita sendiri bukan orang lain … lha kamu hanya pingen-pingen saja tidak ada tindakan apapun ya ga akan ada perubahan … biarpun aku doa sampai boyokke pegel.”

Gombloh: “Hhhhhhhh … iseh eman-eman.”

Tinul: “Ya sudah nikmati aja gambarnya … seperti kamu cukup menikmati dengan melihat foto Meice dari HP … ga punya nyali.”

Gombloh: “hhhhhhh …  iya.”

Tinul: “Wis tak neruske nyapuku Mbloh … Met pagi … semoga Tuhan memberkati hidup dan karya kita. (Minomartani, Minggu, 13 Mei 2018, Romo Andita)

Paroki Minomartani